TNI/POLRI

Batalyon Arhanud 6/BAY Gelar Acara Tradisi Korp Pindah Satuan

Penapersatuan.com – Batalyon Arhanud 6/BAY menggelar Acara Tradisi Korp Pindah Satuan yang dipimpin langsung Komandan Batalyon Arhanud 6/BAY Letkol Arh Yusuf Winarno S.I.P., M.Han bertempat di Aula Rangkok. Jumat (23/8/2024).

Acara Tradisi Korp Pindah Satuan sebanyak 6 prajurit tersebut dihadiri oleh personel Perwira, Bintara Dan Tamtama serta diikuti oleh anggota Persit Kartika Chandra Kirana Ranting XII.

Dalam kesempatan tersebut, Komandan Batalyon Arhanud 6/BAY, Letkol Arh Yusuf Winarno, S.I.P., M.Han. mengucapkan selamat kepada 6 prajurit yang melaksanakan pindah satuan ke tempat tugas yang baru dan kemudian beliau berpesan untuk tetap saling jaga tali silaturahmi dimanapun bertugas.

Acara Tradisi Korp Pindah Satuan ini, dilakukan agar prajurit memiliki motivasi rasa kebanggaan tersendiri karena pernah menjadi bagian dari keluarga besar Batalyon Arhanud 6/BAY. Selamat Bertugas Di tempat Yang baru dan jagga selalu Nama bagus kesatuan.

(Rhn/Rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *