Untuk Kepentingan Warga, KBN Berikan 12 Gerobak Sampah ke Kelurahan Marunda, Jakarta Utara
Jakarta, penapersatuan.com – Kawasan Berikat Nusantara (KBN) Jakarta Utara, memberikan bantuan geobak sampah di setiap RW yang ada di Kelurahan Marunda, sebanyak 12 gerobak sampah di turunkan KBN yang nantinya bisa digunakan oleh masyarakat khususnya di kawasan Kelurahan Marunda, Senin (10/10/2023).
Bambang Wicaksono salah satu Kepala Unit Keamanan KBN di Marunda mengatakan, gerobak sampah itu adalah salah satu bentuk CSRnya KBN untuk warga sekitar kawasan Marunda.
“Sebelumnya Lurah Marunda berharap untuk KBN mengakomodir keinginan warga untuk mempunyai gerobak sampah di setiap RW-nya. Allhamdulilah pimpinan menyetujui permohonan Lurah Marunda dari 15 menjadi 12 unit gerobak sampah yang disetujui,” ungkap Bambang.
Lebih lanjut Bambang mengatakan, KBN sendiri selain memberikan gerobak sampah, juga ada bantuan perbaikan MCK di Marunda Pulo untuk masyarakat setempat. Dirinya berharap dapat terjalin kerja-sama yang baik antara KBN dan masyarakat setempat di dalam kawasan.
“Apa lagi memasuki tahun politik seperti ini, mari sama-sama menjaga biar kawasan menjadi aman dan kedepannya KBN lebih maju dan bisa terus membantu lingkungan, baik itu materi maupun tenaga. KBN sendiri juga suka membantu yang kebakaran yang ada diwilayah Marunda,” terangnya.
Ditempat yang terpisah Lurah Marunda, Agung, mengucapkan Alhamdulilah KBN telah melakukan hal yang baik untuk wilayah Marunda, karena bagaimanapun juga wilayah KBN yang ada di Marunda itu cukup luas, berkaitan dengan itu Lurah melakukan sosilisasi bahwa selain perusahaan-perusahaan yang ada di Marunda, KBN merupakan perusahaan besar yang dapat mengakomodir tentang kebutuhan masyarakat yang ada di Marunda.
“Terutama yang ada di wilayah KBN seperti di jalan Cilincing, Cakung dapat mengakomodir warganya, bisa melakukan kegiatan yaitu bekerja seperti buruh di KBN dan hasilnya kegiatan itu kita berkodinasi dengan pihak KBN mengupayakan bagaimana caranya memberikan fasilitas yang memang menjadi kebutuhan masyarakat sekitar,” kara Lurah Marunda.
Okeh karena itu, lanjut Andi, RT dan RW yang ada di wilayah kami memohon kepada pihak KBB dengan bersurat kepada Direktur KBB Pusat berkaitan dengan pengadaan gerobak sampah untuk diberikan kepada RW yang ada di Marunda dan itu sangat bermanfaat.
Karna, masih kata Andi, dengan adanya gerobak sampah sedikit banyaknya masyarakat jadi melakukan suatu perbaikan dalam berpola membuang sampah tidak sembarangan, karna RW dan RT selaku pengurus masyarakat disana dapat mengakomodir masyarakatnya mengarahkan supaya tidak terjadi suatu pelangaran-pelangaran pada pembuangan sampah atau sampah liar.
“Disinilah kami mengedepankan suatu hal yang baik supaya KBN itu dapat tergerak kepada masyarakat yang ada di Marunda untuk berbuat suatu kebaikan diwilayahnya apalagi terlebih-lebih mengundang masyarakat itu menyadarkan diri bahwa mereka itu bermanfaat bagi masyarakat terutama di Marunda,” bebernya.
Beliau juga berharap semoga pihak KBN dapat menjadi pemerhati masyarakat, selain pemerintah. Kebetulan juga KBN bagian dari pemerintah yaitu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang notabene dapat mengedepankan untuk berbakti kepada bumi pertiwi khususnya di wilayah Marunda.
“Dengan demikian masyarakat dapat mengetahui bagaimana perusahaan yang sebesar itu dapat berkomunikasi dengan masyarakat dan menimbulkan suatu hal yang baik juga positif. Dan harapan kami, selaku pemerintah tingkat Kelurahan dapat melakukan suatu yang bermafaat bagi masyarakat banyak,” pungkas Lurah Marunda.
(Rohena)