Menyambut 1 Muharram, DPW PPP Jateng Gelar Doa Bersama dan Istighosah Virtual
PENAPERSATUAN – Menyongsong datangnya tahun baru Hijriyah 1 Muharram 1443, DPW PPP Jateng menggelar doa bersama dan istighotsah. Acara tersebut dipimpin dua kiai senior PPP, yakni KH. Nawawi dan KH. Syarofudin Husain selaku pengasuh Pondok Pesantren Syariful Millah, Penggaron, Semarang. Acara pembacaan doa akhir dan awal tahun serta istigosah dilakukan secara virtual, mengingat masa pandemi.
Acara yang dipandu H. Suyono MSI, sebagai Sekretaris DPW PPP Jateng dirinya mengatakan, bahwasanya acara ini diikuti seluruh pengurus Pimpinan Majelis Syariah DPW PPP Jawa Tengah, Pimpinan Majelis Pertimbangan Wilayah DPW PPP, Pimpinan Majelis Pakar DPW PPP dan Pengurus Harian DPW PPP Jawa Tengah.
Sementara itu, Ketua DPW PPP Jateng KH. Masruhan Samsurie mengatakan. acara virtual dilaksanakan hari Senin (9/8) sore setelah sholat ashar atau di penghujung tanggal 30 Dzulhijjah 1442.
“Peringatan Tahun Baru Hijriah ini adalah memperingati 1443 Tahun Hijrah Nabi Muhammad SAW. Spirit hijrah Nabi SAW menjadi semangat baru, pembaruan PPP dalam menyambut Pemilu 2024 ,”ujar Masruhan di Semarang, Minggu (8/8).
Momentum ini dimanfaatkan DPW PPP Jateng untuk melakukan introspeksi diri atau muhasabah atas perjalanan partai dalam kurun waktu satu tahun terakhir.
Selain itu, mengenai jadwal Muscab, DPW PPP menunggu instruksi DPP PPP. “Jadi begitu instruksi DPP turun, seminggu setelah itu, DPW bisa menggelar Muscab seperti yang sudah direncanakan,” lanjut KH. Masrukhan Samsurie.
DPW PPP juga akan mengikuti acara DPP PPP, Selasa malam. Setelah itu baru memperingati HUT RI ke 76 Tahun. Masih kata Masrukhan, acara tersebut diikuti utusan DPC PPP se-Jawa Tengah. Setiap DPC mengikutsertakan minimal 10 (sepuluh) orang peserta, karena masih dalam suasana pandemi maka acara ini dilaksanakan secara virtual.
Dirinya juga menuturkan, selain intropeksi dan istighosah serta doa bersama, momentum ini sekaligus akan dimanfaatkan untuk konsolidasi partai meski melalui zoom meeting.
Lepas sambutan dari Ketua DPW PPP Jateng, acara dilanjutkan dengan pembacaan bersama sholawat badar yang dipimpin Hj. Zumrotun Sa’adah, istri Ketua DPW PPP Jawa Tengah.
(Adj)