METROPOLITAN

Silaturahmi Tokoh Muda Betawi dengan Ketua PWNU DKI Jakarta

PENAPERSATUAN – Munculnya tokoh tokoh muda dalam organisasi sosial juga organisasi politik saat ini, sudah tidak menjadi hal yang mengherankan. Mengingat masa sekarang, merupakan masa Generasi Z (Gen Z).

Hal tersebut juga ditanggap oleh DPP Forkabi yang dikomandani Drs. H.Abdul Ghoni dengan memasukkan tokoh muda dalam struktur kepengurusan DPP, DPD juga DPC yang mulai banyak di pimpin oleh tokoh muda.

Mpok Mela, H. Syamsuddin, Drs. Tahyudin Aditya serta H.C. Habibi, tampak serius mendengar pembicaraan KH. Syamsul Ma’arif.

Menurut Drs. Tahyudin Aditya, selaku Wakil Ketua Umum I DPP Forkabi, pentingnya mengkader dan merekrut kaum muda, karena 10 tahun ke depan merekalah yang akan menjadi para pemimpin nantinya.

“Alhamdulillah, Forkabi juga melihat perkembangan itu. Contoh, Ketua DPD Forkabi Jakarta Utara misalnya, H. Habibi itu baru berusia 35 tahun,” ujar Bang Adit, sapaan dari Drs. Tahyudin Aditya, ditemui saat bersilaturahmi dengan Ketua PWNU DKI Jakarta, Sabtu (29/5/2021).

Hadir dalam acara silaturahmi di kediaman KH. Syamsul Ma’arif, H. Cahaya Habibi, Ketua DPD Forkabi Jakarta Utara, Mpok Mela, Pengurus DPD Jakarta Utara, H. Syamsuddin, Pengurus DPP Forkabi, Ustadz Saichu Syaifuddin, Ketua DPC Forkabi Kecamatan Kalideres.

Ustadz Saichu Saifuddin, KH. Syamsul Ma’arif dan Fahmi dari penapersatuan.com

Ketua PWNU DKI Jakarta, KH. Syamsul Ma’arif, menyambut baik kedatangan rombongan yang dipimpin oleh Bang Adit. Dirinya juga mengatakan, ke depan akan banyak program program dari PWNU yang akan dilakukan dan perlu banyak dukungan dari kaum muda.

“Insya Allah, kedepan akan muncul kader kader potensial yang bisa menjadi pemimpin yang lahir dari kalangan muda NU,” ujar KH. Syamsul sambil menepuk nepuk bahu H. Habibi yang juga aktif sebagai Wakil Ketua Anshor Jakarta Utara.

H. Cahaya Habibi juga mengucapkan banyak terimakasih kepada KH. Syamsul Ma’arif yang sudah mau menerima dirinya untuk bersilaturahmi.

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Bang Tahyudin Aditya, yang sudah menjadi jembatan hingga silaturahmi hari ini bisa berjalan dengan baik,” pungkas H.Habibi, tokoh muda Betawi Jakarta Utara.

(Fadiel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *